Pelatihan Rencana Pembelajaran Semester (RPS)

22 September 2022, Prof. Dr. Hasnah Faizah AR, M.Hum dari kampus Universitas Riau menjadi pemateri dalam acara Pelatihan RPS dilingkungan STIFAR Riau, dalam acara ini dihadiri oleh dosen-dosen pendidik yang berasal dari Prodi D3, S1 dan PSPA.

Rencana Pembelajaran Semester (RPS) adalah dokumen Perencanaan Pembelajaran yang disusun sebagai panduan bagi mahasiswa dalam melaksanakan perkuliahan selama satu semester untuk mencapai sasaran pembelajaran yang telah ditetapkan. Isi RPS tersebut berkaitan dengan

  1. Identitas Mata Kuliah
  2. Capaian Pembelajaran Mata Kuliah
  3. Peta Analisis Capaian Pembelajaran
  4. Pengalaman Pembelajaran dan Referensi
  5. Rincian Aktivitas Pembelajaran
  6. Sistem Penilaian dan Evaluasi
  7. Penutup

Dokumentasi Acara